Harga Tablet iPad Pro 11 Inchi dan 12.9 Inchi Terbaru dengan Review dan Spesifikasi Maret 2019 – Halo sahabat cariharga, pada Oktober 2018 Apple resmi mengeluarkan tablet terbaru dari seri iPad Pro yaitu iPad Pro 2018. Tablet ini memiliki 2 tipe ukuran layar 11 inchi dan 12.9 inchi tablet ini sudah dibekali dengan baterai lithium-polymer bawaan yang dapat diisi ulang 29,37 watt/jam. Inilah review dan spesifikasi dari tablet Apple iPad Pro 11 Inchi dan 12.9 Inchi.
Spesifikasi Lengkap Tablet iPad Pro 11 Inchi dan 12.9 Inchi
Spesifikasi | iPad Pro (2018) |
Warna | Perak, Abu-abu |
Penyimpanan |
|
Ukuran dan Berat |
11 inchi :
12.9 inchi :
|
Layar |
|
Chip Prosesor |
|
Kamera |
|
Konektivitas |
Semua model
Model Wi-Fi dan seluler
|
OS |
iOS 12 |
Baterai | Baterai tahan hingga 10 jam lebih untuk akses penggunaan jaringan |
Review Lengkap Tablet iPad Pro 11 Inchi dan 12.9 Inchi
Tampilan desain dan layar yang menarik
Dengan desain layar yang baru menjadikan iPad Pro (2018) menjadi sebuah perangkat yang luar biasa untuk dapat melakukan banyak kegiatan. Mengusung 2 varian dengan ukuran layar yang berbeda membuat Anda dapat menentukan sendiri tablet yang mana yang akan gunakan. Memiliki desain yang elegan dan nyaman ketika Anda menggunakannya. iPad Pro(2018) memiliki gestur intuitif yang baru sehingga akan sangat mudah saat digunakan. Dengan menggunakan layar liquid retina dari ujung layar ke ujung, warna yang di pancarkan akan terlihat seperti aslinya serta tampilan akan terlihat lebih responsih karena dibekali dengan teknolofi ProMotion.
Performa prosesor yang tinggi
iPad Pro (2018) ini menggunakan chip bawaan dari Apple yaitu A12X Bionic dimana chip ini adalah chip pintar dan paling mumpuni yang dimiliki oleh Apple. Serta dengan tambahan Neural Engine, iPad Pro (2018) akan mampu memproses triliunan operasi perdetiknya dan ini akan memungkinkan mutlitasking yang sangat canggih. Dengan kekuatan chip yang begitu hebat, iPad ini bagus untuk melakukan banyak hal sekaligu hanya dengan beberapa usapan. Selain itu, chip A12X Bionic menghadirkan kemampuan grafis 2x lipat lebih cepat, jadi tidak akan diragukan lagi kemampuan iPad ini untuk bermain game.
Kamera yang memukau
iPad Pro (2018) ini dibekali dengan dua kamera yang canggih dan dilengkapi dengan smart HDR. Dengan kamera 12 MP, iPad Pro (2018) ini mampu menghasilkan foto yang menakjubkan, menghasilkan video yang menarik, mampu memindai dokumen melalui kameranya serta dapat menikmati pengalaman AR yang menakjubkan. Selain itu iPad Pro (2018) ini dilengkapi juga dengan kamera TrueDepth yang ideal untuk selfie potret, face time, animoji dan memoji.
Konektivitas yang canggih
iPad Pro (2018) ini sudah dilengkapi dengan berbagai kebutuhan konektivitas yang mumpuni dimana iPad Pro kini dapat menjadi lebih portabel karena dimana saja dapat terhubung dengan Wi-Fi dengan cepat tanpa membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, iPad Pro (2018) juga sudah mendukung teknologi jaringan terbaru yaitu 4G LTE dan untuk bluetooth nya sendiri telah di update ke yang terbaru.
Kapasitas penyimpanan yang besar
Untuk kapasitas penyimpanan, iPad Pro (2018) memiliki varian penyimpanan ekternal yang dapat Anda pilih mulai dari 64 GB, 128 GB, 512 GB bahkan hingga 1 TB. Untuk seukuran tablet iPad Pro (2018) tidak dapat diragukan lagi dari segi performa bahkan penyimpanan yang sangat besar. Dengan penyimpanan yang besar tersebut banyak sekali data yang dapat disimpan pada perangkat yang satu ini hal ini tentunya sangat menguntungkan bagi para pekerja yang membutuhkan ruang penyimpanan data besar.
Daya tahan baterai yang lama
Karena iPad Pro (2018) memiliki 2 varian yaitu 11 inchi dan 12.9 inchi, maka untuk daya tahan baterai yang miliki tidak jauh berbeda. Kedua varian ini dibekali dengan baterai litium polymer bawaan yang dapat diisi ulang 29.37 watt/jam untuk yang 11 inchi dan 36.71 watt/jam untuk yang 12.9 inchi. Untuk penggunaan normalnya, iPad Pro (2018) ini dapat bertahan hingga 10 jam untuk penggunaan dengan browsing, menonton video, memutar musik, dan membuka sosial media lainnnya. Selain itu, keunggulan dari iPad Pro (2018) ini adalah sudah mendukung USB type-C dan fast charging jadi tidak perlu ragu untuk memiliki iPad Pro (2018) ini.