Harga Kamera DSLR Nikon D5300 termurah terbaru dengan Review dan Spesifikasi April 2019

Harga Kamera DSLR Nikon D5300 termurah terbaru dengan Review dan Spesifikasi April 2019

Harga Kamera DSLR Nikon D5300 Termurah Terbaru dengan Review dan Spesifikasi – Halo sahabat cariharga, Kamera  DSLR Nikon D5300 ini merupakan kamera hasi upgrade  (pembaharuan) dari generasi sebelumnya yaitu Nikon D5200. Kamera Nikon satu ini memiliki berbagai macam hal pembaharuan mulai dari fitur dan spesifikasi. Kamera DSLR tersebut memiliki kualitas gambar yang tinggi dan lumayan untuk kamera dengan rentan harga kurang dari 8 juta tersebut.

Bagi pengguna yang ingin memulai belajar fotografi dengan spesifikasi kamera pemula yang lumayan dan harga terjangkau, Nikon D5300 merupakan jawaban yang tepat. Bisa dibilang demikian karena fitur manual yang tidak membingunkan pemula yang terdapat pada kamera tersebut. Kamera ini juga mendukung pemula untuk belajar memotret yang dibarengi dengan kegiatan rekreasi ke alam bebas atau pantai misalnya.

Spesifikasi Lengkap Kamera DSLR Nikon D5300

Effective Pixels
  • 24 Mega Pixels
ISO Range
  • ISO 12800 extended to 25600
Display
  • 3.2″ Rear Screen Swivel  LCD (1,037,000)
  • Screen Coverage
  • ViewFinder type Pentamirror
Feature
  • WiFi dan GPS
  • built in HDR di kamera
  • Feature bracketing
  • stereo mic untuk video
  • Flip LCD
  • Hot shoe for external flash point
  • Processor Expeed 4
Lens Type
  • Nikon F
Range Shutter Speed
  • 30 – 1/4000 s
Type Memory Card
  • SD/SDHC/SDXC
 HDMI Port
  • Yes
 Battery
  • EN-EL14a
Video HD
  • Yes

 

 

Review Lengkap Kamera DSLR Nikon D5300 dengan Kelebihan dan kekurangan

Display

DSLR Nikon D5300, Dilihat dari segi desain pada kamera Nikon D5300 sendiri memiliki dimensi ukuran cukup pas di tangan, yaitu 125.0 X 98 .0 x 76.0 mm. Ukuran berat kamera ini juga cukup mumpuni yaitu 480 gram. Sedangkan untuk urusan layar, kamera ini berikan ukuran yang lebih besar dari seri generasi sebelumnya yaitu 3.2 inchi. Selain itu hal yang disebutkan barusan, kamera ini juga memiliki beberapa tombol pengaturan yang sangat mudah untuk dijangkau oleh jari tangan penggunanya.

 

Harga Kamera DSLR Nikon D5300 termurah terbaru dengan Review dan Spesifikasi April 2019

Lain-lain

Performa dan spesifikasi untuk kemampuan foto dan video Nikon D5300 cukup memuaskan untuk kalangan kamera harga menengah. Kamera ini memiliki sensor kamera beresolusi sebesar 24.1 megapiksel, sementara untuk image prosesor Nikon D5300 mengandalkan dukungan EXPEED 4. Kamera besutan nikon ini menawarkan rentah ISO mulai dari 100 – 12800 ( Extended Mode : 100 – 25600) dan memiliki shutter speed  yang ditawarkan antara 30 – 1/4000 detik.

Kemampuan lain yaitu untuk merekam video pada Kamera ini tidak bisa dianggap remeh. Karena kamera ini mampu menghasilkan rekaman video dengan resolusi 1080p pada 60 FPS ( Frame Per Second). Layar LCD berukuran 3.2 inchi didukung dengan 1.04 juta dot piksel. Jadi pengguna bisa belajar untuk menggunakan dua mode video dan fotografi sesuai minat.

Dan baterai adalah aspek yang tidak bisa diabaikan jika membeli suatu kamera terutama untuk pemula yang ingin terjut ke dunia fotografi untuk pertama kali.  Menurut keterangan yang dikumpulkan dan drilis oleh CIPA, Nikon D5300 ini menawarkan daya tahan baterai hingga mencapai 600 tembakan. Dengan kemampuan tersebut, bahwa ada peningkatan dari seri sebelumnya yaitu Nikon D5200 yang hanya tahan di 500 tembakan. Tetapi untuk traveling  tidak ada salahnya membawa dua baterai sehingga pengguna tidak kehilangan momen karena habis baterai pada saat akan mengambil gambar.

Kelebihan Kamera DSLR Nikon D5300

  1. Pemakaian baterai yang lebih hemat
  2. Ukuran berat dari kamera in hanya 480gram yang tidak terlalu berat bagi para penggunanya
  3. Layar yang lebih besar 3,2″
  4. Tidak ada low pass filter
  5. Body dan Desain kamera ini lebih kokoh
  6. uncompressed video via HDMI, 1080p 60 fps

Kekurangan Kamera DSLR Nikon D5300

  1. Belum adanya fitur layar sentuh
  2. Tidak adanya tombol ISO
  3. Fitur Wireless Trigger Flash tidak ada
  4. User interface ribet, minim tombol akses langsung

Harga Kamera DSLR Nikon D5300 Baru Terbaru dan Termurah

Harga Kamera DSLR Nikon D5300 Bekas Terbaru dan Termurah